EMAK-EMAK MATIC HADIR DALAM BENTUK BOARDGAME!
BLOG RILIS EMAK-EMAK MATIC HADIR DALAM BENTUK BOARDGAME!

EMAK-EMAK MATIC HADIR DALAM BENTUK BOARDGAME!

Kabar baik berhembus dari salah satu pengembang game asal Salatiga, Keong Games. Sebelumnya, Keong Games sukses menelurkan game digital berjudul Emak-Emak Matic yang sempat viral dan bahkan sampai mendapatkan predikat Editor's Choice dari Google Play. Jika kamu ingin mengunduhnya bisa buka link berikut ini: http://bit.ly/emakmatic

 

Emak-emak Matic dalam Bentuk Komik Digital

Berikutnya, Keong Games kembali menelurkan serial Emak-emak Matic dalam bentuk komik digital. Hal ini menegaskan kalau studio game ini akan berfokus pada IP tersebut. Tidak tanggung-tanggung, komik digital Emak-emak Matic menjadi Official di platform Ciayo Comics. Bagi yang ingin membacanya bisa mengikuti link berikut ini Emak Comic. Terdapat kurang lebih 24 Episode yang siap mengocok perut dengan aksinya yang konyol.

 

Emak-emak Matic dalam Bentuk Board Game

Keong Games selaku pengembang game emak-emak matic, mengkonfirmasi kepada tim PLAYDAY.id bahwa pembuatan Emak-emak Matic dalam bentuk boardgame sudah memasuki tahap final. Kabar baiknya kamu sudah bisa memainkan game ini dan melakukan Pre-Order!

Ceritanya di dalam boardgame ini terdapat 5 emak-emak yang balapan untuk menjadi juara. Bisa dibayangkan bagaimana ribut dan konyolnya game ini??? Mengusung tema Racing sesuai dengan game digitalnya, Emak-emak Matic Card Game memiliki track 2 jalur dari Start sampai Finish dalam 1 putaran. Eits... Tapi hati-hati,,, setiap jalan apabila kena kartu Balik Tile, bisa menjebakmu melalui Lobang atau malah menguntungkan karena karakter emakmu bisa mendapatkan NOZ dan melaju kencang... Bisa juga motor emakmu mogok,, jadi harus balik ke bengkel... :D 

Emak-emak Matic Board Game dapat dimainkan 2 - 5 pemain dengan durasi 30 - 45 menit. Setiap pemain akan mendapatkan 1 karakter emak dan 1 karakter emak lagi bisa memilih. Pemain juga boleh berbohong dengan menjalankan token atau bidak pemain lain (bluffing). Pemain juga bisa mengacaukan gerakan pemain lain dengan memberikan kartu-kartu aksi yang tidak menguntungkan. 

Game ini cocok dimainkan semua umur, rame-rame bareng temen atau bisa juga kamu mainkan bareng-bareng keluarga. Peraturan game yang cukup sederhana sehingga kamu dan teman-teman akan dengan mudah memainkan game ini untuk pertama kali. Tim Keong Games juga siap mengajari kamu jika mengalami kesulitan. 

Oh iya apabila kamu tertarik untuk memainkan game ini, kamu bisa datang di 2 event berikut ya: Bekraf Game Prime 2018, Balai Kartini Jakarta tanggal 14 - 15 Juli 2018 atau kalau kamu ada di Jawa Tengah bisa mampir ke Salatiga Expo di Lapangan Pancasila Kota Salatiga tanggal 13 - 15 Juli 2018. 

Bagi kamu yang tertarik untuk Pre-Order Board Game ini dan mendapatkan Diskon yang menggiurkan sekaligus dapat program spesial... Lakukan Pre-Order di Booth Keong Games di Game Prime 2018 tanggal 14 - 15 Juli 2018 di Balai Kartini Jakarta ya!!! 

cardgame boardgame keonggames bluffing party emak matic

Andi Taru

Rabu, 11 Juli 2018

Bagikan berita ini:

Komentar Blog

Belum ada Komentar di Blog ini, jadilah yang pertama memberikan Komentar.